Lamborghini Countach Gado-gado Pasang Mesin Toyota, Tenyata Aslinya...

Luthfi Abdul Aziz - Rabu, 25 November 2020 | 15:51 WIB

Lamborghini Countach gado-gado yang berbasis mobil Hyundai (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Penampilan 'sportscar' satu ini bisa disebut enggak biasa, karena dikerjakan sebagai proyek gado-gado alias memadukan unsur dari beberapa mobil.

Mobil ini aslinya sebuah Hyundai 'gado-gado' yang dimodifikasi sedemikian rupa agar berwujud sportscar lawas Italia yang ikonik yakni Lamborghini Countach.

Enggak cukup sampai disitu, beberapa part mobil dari Toyota dan Nissan Skyline pun ikut diambil.

Topspeed
Tampilan depan Lamborghini Countach gado-gado berbasis mobil Hyundai

Baca Juga: Modifikasi Hyundai Genesis Coupe Diacak-acak Jadi Garang Ala Baja 1000

Dan hasilnya, Hyundai berpenggerak roda depan milik Beam Saranyoo ini tampil anti-mainstream.

Seperti yang sudah disinggung, bentuk bodi Hyundai yang sudah tak lagi dikenali berubah total layaknya Lamborghini Countach.

Topspeed
Tampilan belakang Lamborghini Countach gado-gado berbasis mobil Hyundai

Ubahan paling mencolok tentu saja operasi plastik pada wajah yang juga dibuat lebih meruncing.