Peringati Hari Pahlawan, SMC Bekasi Raya Sunmori ke Rengasdengklok

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 18 November 2020 | 17:15 WIB

SMC Bekasi Raya Sunmori ke Rengasdengklok (Mohammad Nurul Hidayah - )

Selain hal tadi, acara berlanjut dengan beragam aktifitas sosial hasil kolaborasi dari Komunitas Relawan Baik, YADISKA, CBS dan SMC Bekasi Raya.

Mulai dari penyemprotan desinfektan di area Mesjid serta rumah warga sekitarnya, pengobatan gratis kepada 110 warga berikut donasikan masker serta nasi box gratis dilakukan di hari yang sama.

Istimewa
Acara dilengkapi dengan baksos ke masyarakat sekitar
Lalu ada juga penyerahan donasi perlengkapan dan peralatan untuk sholat, Kitab Suci Al-Quran untuk mesjid dan pengajian ibu-ibu dan anak-anak.

“Dalam kegiatan ini kami sengaja bersinergi dengan Komunitas Rela Baik dan YADISKA agar dampak positifnya lebih terasa bagi masyarakat,” tutup Bro Tatto Sapoetra akrab disapa Eyang Tatto, Founder SMC Bekasi Raya selaku penggagas acara ini.