Bikin Bodi Kasar Yamaha Mio M3 Lapis Carbon Kevlar Modal Rp 3,4 Jutaan

Yuka Samudera - Rabu, 28 Oktober 2020 | 19:10 WIB

Modal Rp 3,4 jutaan bikin bodi kasar Yamaha Mio M3 berlapis carbon kevlar. (Yuka Samudera - )

GridOto.com - Yamaha Mio M3 bisa dibikin tambah ganteng seperti yang digarap oleh Alfi ini.

Baca Juga: Yamaha Mio M3 Bandung Gaya Racing Look, Bodi Didominasi Carbon Kevlar

Pilih carbon kevlar untuk melapisi bagian-bagian bodi kasar di Yamaha Mio M3 miliknya, malah membuat skutik yang awamnya dikenal sebagai skutik harian ini tampil 'kencang' setelah dilapis carbon kevlar!

Alfi sendiri mengaku untuk pelapisan bodi kasar Yamaha Mio M3 ini, biaya jasanya saja sekitar Rp 3,4 jutaan sob.

@alfialvi
Bagian bodi kasar di samping depan dilapis carbon kevlar.

"Karena konsep yang saya ambil itu kan street racing look, nah pelapisan carbon kevlar ini menjadi salah satu opsi saya mas di modifikasi Mio M3 saya," tukas Alfi.

"Untuk jasanya lapis carbon kevlarnya saja itu kisaran Rp 3,4 jutaan kemarin. Ohya saya garapnya itu di GPRR Auto Garage, Bandung," lanjutnya.

Tapi usut punya usut, ternyata Alfi memiliki tips nih yang mungkin bisa jadi inspirasi sobat ketika kepengen mengikuti jejak Alfi dalam melapis carbon kevlar di bodi kasar Mio M3.

@alfialvi
Bagian bodi kasar di belakang.

Alfi sengaja menyimpan bodi-bodi kasar bawaan Mio M3, lalu membeli paket bodi kasar orisinal Yamaha sob.

"Nah buat yang enggak kepengen bodi kasar bawaan Mio M3nya kena ubahan, mungkin bisa ikuti cara saya nih. Beli paket bodi set kasar Mio M3 orisinal Yamaha, jadi bodi kasar bawaan motor bisa disimpan dan gampang ketika sewaktu-waktu ingin balik ke standar," tukas Alfi.