Gelar Seri Kedelapan MotoGP 2020, Ini Fakta-fakta Tentang Sirkuit Barcelona

Laili Rizqiani - Rabu, 23 September 2020 | 16:59 WIB

Fakta-fakta tentang Sirkuit Catalunya, Barcelona (Laili Rizqiani - )

GridOto.com - Seri kedelapan MotoGP 2020 akan digelar di Circuit de Barcelona-Catalunya, akhir pekan ini (25-27/9/2020).

Sirkuit Barcelona dibangun pada tahun 1991 dan menjadi tuan rumah berbagai kejuaraan balap dunia, termasuk MotoGP dan Formula 1.

Sirkuit Barcelona memiliki panjang lintasan 4,627 km dengan 13 tikungan, serta kapasitas tribun 140.700 penonton.

Berikut fakta-fakta tentang Circuit de Barcelona-Catalunya:

1. Sirkuit Barcelona diresmikan pada pada 10 September 1991 dan hanya 19 hari kemudian menjadi tuan rumah Formula 1 untuk pertama kali.

Baca Juga: Fabio Quartararo Merasa Bisa Raih Hasil Maksimal pada MotoGP Catalunya 2020 di Circuit de Barcelona-Catalunya

2. Menggelar balapan MotoGP pertama pada tahun 1992 dengan nama MotoGP Eropa.

Baru pada 1995 dan seterusnya, balapan disebut dengan MotoGP Catalunya.

3. Sirkuit Barcelona menjadi salah satu sirkuit favorit para pembalap karena karakteristiknya yang 'tricky'.

Terdapat lintasan lurus yang memungkinkan motor melaju hingga 340 km/jam atau lebih. Tapi di akhir trek lurus itu terdapat tikungan tajam, sehingga membutuhkan teknik hard braking.

4. Terdapat 16 layar besar yang memungkinkan penonton untuk mengikuti balapan secara langsung dari tribun manapun.

Baca Juga: Jelang MotoGP Catalunya 2020, Teknisi Tim KTM Positif Covid-19