Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Yamaha Memiliki Aerox Bermesin 2-Tak Sejak 1990-an

Dia Saputra - Rabu, 23 September 2020 | 12:00 WIB

penampilan dari Yamaha Aerox YQ100 (Dia Saputra - )

GridOto.com - Yamaha memiliki beberapa skuter matik (skutik), di antaranya yang banyak dilirik adalah keluarga MAXI series seperti Aerox 155 VVA.

Bahkan saat ini warganet sedang ramai memperbincangkan Yamaha Aerox 155 VVA generasi terbaru yang fotonya beredar di media sosial Facebook.

Ternyata jauh sebelum skutik ini dikenal seperti sekarang, pabrikan berlogo tiga garpu tala sudah memiliki Aerox sejak 1990-an lo.

Baca Juga: Bocor! Seperti Ini Yamaha Aerox 155 Versi 2021? Apa Saja Yang Baru

Tepatnya sejak 1997, Yamaha mulai memperkenalkan Aerox YQ100 di Eropa yang dibekali mesin 2-tak.

Melansir motorcyclenews.com, Aerox YQ100 memiliki jantung pacu satu silinder berkapasitas 101 cc yang mampu menghasilkan tenaga 7,5 dk.

Yamaha
Yamaha Aerox YQ100 livery edisi khusus

Kehadiran skutik ini tidak sendiri sob, Yamaha juga menghadirkan Aerox YQ50 untuk opsi lain konsumen di Eropa.

Sama seperti YQ100, Aerox YQ50 juga dibekali mesin satu silinder 2-tak.

Hanya saja kapasitas mesin Aerox YQ50 lebih kecil, yakni 49 cc yang menghasilkan tenaga 3 dk.

Baca Juga: Lebih Diminati Dibanding NMAX Seken, Berikut Harga Yamaha Aerox 155 Bekas di Pasaran