Berikut Harga 2 Model DRL Custom Pada Headlamp Yamaha NMAX Baru

Yuka Samudera - Selasa, 22 September 2020 | 15:26 WIB

Simak nih harga custom DRL welcome headlamp NMAX baru, ada 2 model! (Yuka Samudera - )

"Lampu LED yang saya gunakan bukan model yang LED strip fleksibel mas, tapi saya pakai LED kristal welcome yang sinarnya lebih terang dan jelas ketimbang model selang itu," tambahnya.

Untuk model yang pertama, Wanto menjual satu set custom DRL welcome beserta reflektornya ini di harga Rp 1,5 jutaan sob.

Wanto Autolights Surabaya
Model custom DRL welcome NMAX baru yang pertama.

"Versi atau model pertama ini yang awalnya saya garap untuk Yamaha All New NMAX. Bentuknya masih mengikuti alur dari frame sekat bawaan. Sudah termasuk running sign lamp juga mas," ujar Wanto.

Nah sedangkan model yang kedua ini sedikit lebih mahal sob, satu set custom DRL welcome plus reflektor headlamp ini dijual dengan harga Rp 1,8 jutaan.

"Yang ini model terbaru, ada upgrade di bagian frame dan custom DRL welcomenya. Model ini bentuknya seperti kacamata kalau dilihat dari depan, melingkari area headlamp jadi lebih keren menurut saya," tukasnya.

Wanto Autolights Surabaya
Model custom DRL welcome di NMAX baru yang kedua.

Ada alasan mengapa Wanto menjual kedua model custom DRL welcome ini sepaket dengan reflektor headlampnya sob.

"Kalau jual cuma frame saja, jalur kabel sambung kemana memang ada tutorialnya. Cuma saya kadang enggak terima kirim luar kota hanya frame saja. Rawan ada resiko di pengiriman dan berkaitan dengan garansi produk 1 tahun yang saya kasih kalau salah instalasi," ujar Wanto.

Wanto Autolights Surabaya
Sepaket dengan reflektor headlamp.

"Lagipula membuka mika reflektor headlamp itu harus menggunakan heat gun dan dilakukan berhati-hati. Jadi ya lebih baik saran saya memang beli sepaket dengan reflektornya, tinggal pasang dan lebih simpel," lanjutnya.

Wanto Autolights Workshop, Instagram: @wanto_autolights_surabaya, Jl. Ploso Baru No. 99D Pacar Kembang, Tambaksari, Surabaya, 082233652921