Kenalin Nih Honda CT50 Hunter Cub, Pendahulu CT110 dan CT125?

Dia Saputra - Jumat, 11 September 2020 | 09:30 WIB

sosok Honda CT50 Hunter Cub di Jepang (Dia Saputra - )

Berbeda dengan CT110 Hunter Cub dan CT125 yang sudah dibekali dengan suspensi model teleskopik di depan.

Dengan perbedaan pada suspensi, sepatbor depan CT50 Hunter Cub juga memiliki desain berbeda lho.

Tidak hanya sepatbor, panel indikator analog CT50 Hunter Cub yang menyatu dengan batok headlamp juga jadi pembeda dengan dua motor bebek tersebut.

bikebros.co.jp
penampilan Honda CT50 Hunter Cub jika dilihat dari samping

Perbedaan juga tampak dari bentuk lampu seinnya yang masih bundar, berbeda dari CT110 dan CT125 yang berbentuk kotak.

Untuk jantung pacunya, Honda CT50 Hunter Cub dibekali mesin satu silinder berkapasitas 49 cc berpendingin udara.

Dengan mesin tersebut, motor bebek ini mampu menghasilkan tenaga 4,6 dk pada 10.000 rpm dan torsi 3,6 Nm pada 8.200 rpm.

Jika sobat GridOto penasaran dengan raungan mesinnya, langsung saja simak video berikut :