Motor Suzuki Makin Kompetitif, Joan Mir Pede Bisa Jadi Juara Dunia MotoGP 2020

Nur Pramudito - Rabu, 2 September 2020 | 11:34 WIB

Motor GSX-RR makin kompetitif, Joan Mir merasa percaya diri tim Suzuki Ecstar bisa jadi juara Dunia MotoGP 2020 (Nur Pramudito - )

GridOto.com - Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir merasa percaya diri bahwa timnya memiliki peluang untuk menjadi juara dunia MotoGP 2020.

Kepercayaan diri itu didasari bahwa Joan Mir merasa motor Suzuki, GSX-RR sudah semakin kompetitif ketimbang musim yang lalu.

Bukti nyata motor Suzuki sudah jauh lebih baik bisa dilihat dari hasil dua kali balapan Joan Mir dan rekan setimnya, Alex Rins di Sirkuit Red Bull Ring, Austria.

Pada seri MotoGP Austria 2020 dan MotoGP Stiria 2020, Joan Mir merasa motor Suzuki sangatlah cepat.

Baca Juga: Mesin Baru KTM untuk MotoGP 2021 Sudah Disiapkan, Berpotensi Jadi Juara Dunia?

Dengan kecepatan itu Mir pun pada akhirnya mampu bersaing dengan para pembalap jajaran terdepan di dua kali balapan yang berlangsung di Austria tersebut.

Pada saat MotoGP Austria 2020 Mir mampu finis di urutan kedua,  sedangkan di MotoGP Stiria ia hanya bisa mengakhiri balapan di posisi keempat.

Mungkin memang Mir dan Rins belum juga memberikan kemenangan untuk Suzuki di MotoGP 2020.