Mau Coba V-belt Racing Berbahan Kevlar? Segini Harga V-belt SSS Aramid

Isal - Jumat, 14 Agustus 2020 | 15:40 WIB

V-belt SSS Aramid berbahan kevlar (Isal - )

GridOto.com - V-belt pada motor matic biasanya punya umur pemakaian sampai 20 ribu km.

Buat kalian yang motor maticnya sudah masuk jadwal ganti v-belt, v-belt racing berbahan kevlar bisa jadi pilihan.

Salah satu v-belt kevlar adalah besutan SSS, produsen yang biasa bikin gir dan rantai untuk motor jenis bebek dan sport.

"Pada SSS, v-belt tipe Aramid di beltnya selain sudah pakai karet thylene Prophylene Diane Monomer (EPDM) juga diperkuat dengan Kevlar atau Aramid," buka Hanky Kurniawan selaku Marketing Manager Trivera Jaya, distributor SSS di Indonesia kepada GridOto.com.

Baca Juga: Pulley Depan 4S1M Untuk Motor Matic, Bantu Putaran Mesin Atas

"Sehingga v-belt SSS Aramid ini kuat digeber sampai motor balap matic FFA 200 cc," klaim Hanky saat dihubungi GridOto.com melalaui pesan singkat Pada Rabu (05/08/2020).

Campuran Aramid atau Kevlar pada v-belt SSS disematkan pada beberapa bagian dari v-belt.

"Campuran Aramid atau Kevlar ini digunakan untuk campuran benang dan jacket yang berbahan fabric, tujuannya untuk mengkuatkan v-belt," tambahnya.

Soal Harga, v-belt kevlar SSS tipe Aramid ini jual ternyata masih terjangkau untuk komponen yang usia pakainya panjang.

Baca Juga: Jadi Pilihan Buat Upgrade, Segini Harga Kampas Ganda Carbon Kevlar