Ramaikan Pasar Electric Mobility, Sony Kembangkan Sedan Listrik Baru, Kapan Bakal Diujicobakan?

Ruditya Yogi Wardana - Kamis, 30 Juli 2020 | 14:43 WIB

Sony Vision-S (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Sepertinya pabrikan elektronik asal Jepang, Sony bakal ikut meramaikan pasar mobil listrik duna nih

Pasalnya, Sony sudah memperkenalkan mobil konsep buatannya yang bernama Vision-S.

Dilansir Gridoto.com dari Carscoops.com, Sony Vision-S merupakan sedan listrik four-seater buatan Sony, dibantu oleh Bosch, NVIDIA, Continental dan Qualcomm.

Baca Juga: Tesla Terpantau Sedang Mengarap Sebuah Proyek Rahasia, Upgrade Model S dan X?

Sony
Tampak depan Sony Vision-S

Melihat tampilannya, bodi sedan listrik ini punya desain yang terbilang minim sudut-sudut tajam dengan kesan spoty.

Pada bagian kaki-kaki, terlihat pelek palang lima ganda berukuran 21 inci dengan sistem pengereman menggunakan kaliper buatan Brembo.

Ngomongin jeroannya, Sony Vision-S dibekali dua motor listrik yang sanggup menghasilkan tenaga gabungan sebesar 536 dk.

Urusan akselerasi, sedan listrik ini bisa melesat dari 0 hingga 100 Km/jam hanya dalam 4,8 detik dan sanggup digeber hingga kecepatan 240 Km/jam.

Sony
Tampilan belakang Sony Vision-S

Baca Juga: Pravaig dari India Siap Gerogoti Pasar Mobil Listrik Global, Persaingan Electric Mobility Bakal Lebih Ramai Nih!

Sayangnya, untuk kapasitas baterai dan jarak tempuh maksimalnya belum dibocorkan oleh Sony.

Tapi ada rumor bahwa Vision-S akan dibekali dengan teknologi baterai yang lebih mutakhir dan saat ini tengah dikembangkan di Tokyo, Jepang.

Sony Vision-S  juga dibekali dengan banyak fitur seperti sistem swakemudi level 2+ dengan sensor LiDAR, ultrasonic dan radar.

Enggak ketinggalan ada camera monitring system, cruise control, auto lane change dan teknologi self-parking yang semuanya disokong konetivitas 5G.

Baca Juga: Chevrolet Berencana Bikin Double Cabin Bermesin Listrik, Bisa Saingan sama Tesla Cybertruck Nih

Menurut isu yang beredar, mobil konsep ini diperkirakan akan diuji coba di jalanan umum pada 2020 ini.

Buat yang penasaran dengan tampilan penuh Sony Vision-S, bisa tonton video berikut: