Seperti Apa Sih Isi Dalam Kabel Audio Mobil? Intip Yuk Kalau Penasaran

Radityo Herdianto - Selasa, 28 Juli 2020 | 09:00 WIB

Serabut Berbagai Ukuran di Dalam Kabel Audio Mobil (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Ada yang penasaran seperti apa isi dalam dari kabel audio mobil?

Perangkat audio mobil bekerja menggunakan sumber tenaga listrik untuk menghasilkan suara yang keluar dari speaker.

Untuk itulah kabel audio diperlukan sebagai media penghantar listrik setelah sinyal frekuensi diolah dari perangkat pendukung audio seperti amplifier atau digital signal processor (DSP).

"Di dalam kabel audio ada banyak serabut tembaga yang ukurannya berbeda-beda untuk mengontrol fokus frekuensi suara," buka Andreas Tjahjadi, CEO PT Audio Plus Indonesia kepada GridOto.com.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Beragam Macam Jenis Kabel Audio Mobil Harmonic Harmony

Jika dilihat ada serabut tembaga yang berukuran cukup tebal, dimana serabut ini berfungsi sebagai penghantar arus listrik untuk frekuensi suara rendah.

Menurut Andreas, frekuensi suara rendah memiliki kekuatan voltase listrik yang cukup besar.

"Jadi perlu ketebalan serabut tembaga yang cukup untuk mendukung arus listrik yang kuat," terang Andreas.

Baca Juga: Rayakan Usia 25 Tahun, Ground Zero Luncurkan Paket Audio Edisi Terbatas, Cuma 500 Set di Dunia!

Tambah Andreas, khusus untuk speaker subwoofer memiliki kabel dengan serat tembaga tebal yang cukup banyak karena lebih dominan untuk menghasilkan frekuensi suara rendah.