Alasan KTM Duke 250 Kece Ini Pakai Sokbreker Ohlins Milik BMW G310R

Yuka Samudera - Kamis, 16 Juli 2020 | 12:22 WIB

KTM Duke 250 ini pakai shockbreaker Ohlins milik BMW G301R, ganteng juga? (Yuka Samudera - )

"Sokbreaker Ohlins khusus KTM Duke dan RC itu memang sudah ada, Ohlins type KT303. Namun kalau untuk saya pribadi sih saya kurang suka dengan letak posisi tabung yang terpisah dan harus dipasang tergantung," ujar Herman.

"Makanya setelah saya telusuri, ternyata sokbreaker Ohlins untuk BMW G310R ini bisa dipasang ke KTM Duke 250. Alasannya simple, letak posisi tabungnya masih menyatu dan ada dibawah dengan posisi horizontal," lanjutnya.

Pemakaian sokbreaker Ohlins BMW G310R di KTM Duke 250 juga enggak sekedar buat gaya aja sob. Ada beberapa kelebihan dibanding sokbreaker bawaan Duke 250.

Monkeywork Garage
Shockbreaker BM735 untuk BMW G310R ternyata plug n play ke KTM Duke series.

"Sokbreaker Ohlins ini typenya BM735. Bisa dilihat posisi tabungnya menyatu dan tidak terpisah, serta terletak secara horizontal di bawah. Ukurannya 302mm dengan stroke 51mm, pastinya lebih empuk dan mantap dibanding sokbreaker bawaan," ujar Herman menjelaskan.

"Pemasangannya plug n play mas, ngga ada penyesuaian apapun pokoknya. Posisi tabung pun juga aman, enggak bakal mentok ke hugger atau swing arm," lanjutnya.

Nah asyiknya, Monkeywork Garage juga menyediakan shockbreaker Ohlins BM735 ini untuk 'orange squad' yang memiliki motor KTM Duke series nih!

Yuka Samudera
Shockbreaker BM735 di KTM Duke 250, plug n play. 8,75 jutaan.

"Kita juga jual kok barangnya. Bisa dipasang ke KTM Duke series seperti 200, 250, 390. Harganya Rp 8,75 juta saja plus garansi resmi 3 tahun dari Ohlins Indonesia," ucap Herman.

MONKEYWORK GARAGE, Instagram: @monkeywork_garage, Bintaro, +62878-8788-6533/+62815-7426-7400