Modifikasi Honda BR-V Gaya Street Racing Dengan Body Kit Pandem

Aditya Pradifta - Senin, 29 Juni 2020 | 07:30 WIB

Honda BR-V ini diklaim pertama pakai body kit Pandem (Aditya Pradifta - )

"Terus sebelum Pandem gini juga udah roll fender dan wide body. Nah waktu dipasang Pandem ini jadinya udah pas," imbuhnya.

Aditya Pradifta
Bumper custom rapi dibuat menyatu bodi
Tak hanya over fender Pandem, full set body kit custom juga terpasang rapi.

Bumper depan dan belakang dibuat menyatu langsung dengan bodi. Sementara mempertegas untuk gaya sporty ada lips spoiler, side skirts juga add-on belakang.

Aditya Pradifta
Tampilan belakang BR-V Pandem
"Bumper lama itu lepas total, bikin baru depan belakang abis itu dibikin menempel sama bodi," tukas Fredy.

Dengan konsep besar street racing, tentu saja Fredy tak lupa menyisipkan aksen carbon pada gril, lips splitter, side skirts, trunk lid, dan diffuser.

Aditya Pradifta
Ducktail besar khas body kit Pandem
Dan jangan lupakan satu bagian penting di buritan yakni ducktail Pandem berukuran besar.

Terakhir di eksterior yakni lampu-lampu yang diromvak total. Pada headlamp dibuat angel eyes dan DRL LED custom, lalu di buritan ada stoplamp yang juga custom.

Aditya Pradifta
Honda BR-V ganteng bergaya street racing