Jerez Menyerah Untuk Gelar Balapan MotoGP dengan Penonton

Rezki Alif Pambudi - Rabu, 24 Juni 2020 | 20:47 WIB

Sirkuit Jerez (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Beberapa waktu lalu, pemerintah Andalusia diketahui mengusahakan menggelar balapan MotoGP dan World Superbike di sirkuit Jerez dihadiri penonton.

Masuknya Spanyol ke masa new normal membuat balapan dengan penonton mungkin saja bisa digelar.

Beberapa fasilitas akan diubah termasuk tribun sirkuit yang akan dikurangi, tapi ternyata sulit terwujud.

Kini keputusan final sudah ditentukan.

Balapan di Jerez tidak akan digelar dengan penonton.

Baca Juga: Unik, Begini Cara Pebalap Honda di Tanah Air Merawat Wearpack yang Lama Tidak Dipakai Balapan

"Pihak berwenang Jerez, pemerintah Andalusia dan Dorna telah memutuskan balapan di Jerez akan tertutup," tertulis dalam rilis sirkuit Jerez, dilansir GridOto.com dari Corsedimoto.com.

Biaya besar harus dikeluarkan untuk merombak fasilitas sirkuit jika ingin menggelar balapan dengan penonton.

"Banyak faktor dianalisis, faktanya kapasitas akan dikurangi agar sesuai dengan protokol. Tapi banyak biaya yang akan dikeluarkan di situasi seperti ini," sambungnya.

Selain biaya yang dikeluarkan, setelah dipikir-pikir juga terlalu berbahaya sehingga pengelola memilih mengutamakan keselamatan staff dan semua orang di sirkuit.

Apalagi saat ini kembali ada penambahan pasien terjangkit Covid-19 setelah sempat mengalami tren penurunan.