Baru Dibeli Honda CR-V Gen 1 Langsung Dimodif, Totalitas Main Part OEM

Aditya Pradifta - Jumat, 29 Mei 2020 | 16:50 WIB

Honda CR-V Generasi 1 makin eksotis main part OEM (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Oki yang kepalang jatuh cinta pada Honda CR-V Gen 1 enggak perlu waktu lama untuk memodifikasinya.

"Jadi saya beli mobil ini (CR-V Gen 1) pertengahan 2019. Dulu cari yang AWD susah, jadilah beli versi CKD. Pas beli langsung saya modif," kata Oki.

Istimewa/Oki
CR-V Gen 1 versi CKD berubah tampang jadi versi CBU
Niatnya bahkan ingin membuat CR-V Gen 1 versi CKD ini menjadi AWD namun sejauh ini masih tampilannya saja.

"Bikin jadi AWD-nya belum sempet. Masih cari-cari part-nya," terang Oki.

Istimewa/Oki
Pasang bumper depan dan belakang OEM
"Makanya CR-V CKD ini saya ubah penampilannya ke versi CBU. Main OEM parts," sambungnya.

Paling mencolok jelas pada eksterior yang menggunakan bumper depan-belakang OEM AuDM (Australia Domestic Market).

Istimewa/Oki
Bokong makin kece pakai part OEM AuDM
Supaya aman dari benturan kerikil, bumper depan dan foglamp dilindungi cover lansiran Honda Access.