Bukan Cuma Pajangan, Ternyata Ini Fungsi Penting Tutup Radiator

Isal - Selasa, 21 April 2020 | 12:40 WIB

Tutup radiator memiliki fungsi penting dalam menjaga kerja radiator (Isal - )



GridOto.com - Tutup radiator yang ada di motor bukan cuma pajangan, tetapi memiliki fungsi penting.

Tutup radiator punya fungsi penting dalam sistem pendinginan.

Terutama untuk motor kalian yang sudah menggunakan pendingin radiator, fungsi tutup radiator ini sangat vital untuk menjaga proses pendinginan jadi maksimal.

"Penutup radiator berfungsi sebagai penjaga tekanan air radiator (coolant)." buka Imam Budihardjo selaku Mekanik Roda Dua bengkel Alfa Jaya Motor kepada GridOto.com.

Baca Juga: Ngoprek Santuy, Begini Cara Darurat Atasi Slang Rem Motor yang Bocor

Agar air radiator atau coolant bersirkulasi, tutup radiator menjaga agar air radiator tetap bertekanan.

"Tutup radiator menjaga tekanan air radiator lebih tinggi dibandingkan tekanan normal atau 1 Atmosifir (ATM)," kata pria yang akrab disapa Imam ini saat dihubungi melalui pesan singkat.

Isal/GridOto.com
ilustrasi tekanan tutup radiator

Menurut Imam, air radiator atau coolant harusnya punya tekanan.

"Karena tanpa tekanan, pada air radiator bisa terdapat gelembung (buih) saat mesin mencapai suhu kerja," jelas Imam.

Baca Juga: Daftar Harga Part Carbon Untuk Yamaha XSR155, Mulai Rp 300 Ribuan