Versi Penyegaran Muncul, Segini Harga Suzuki Ignis Lawas di Pasar Mobil Bekas

Rudy Hansend - Kamis, 9 April 2020 | 19:55 WIB

Suzuki Ignis versi sebelum facelift (Rudy Hansend - )


GridOto.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) baru saja meluncurkan versi penyegaran atau facelift untuk Ignis, pada Kamis (9/4/2020).

Mengusung sejumlah pembaharuan di sektor interior maupun eksterior, Suzuki Ignis facelift kini ditawarkan mulai Rp 171 juta hingga Rp 200 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.

Jika dirasa harga tersebut masih terlalu tinggi dan belum sesuai dengan budget yang dimiliki, bisa lirik model lawasnya di pasar mobil bekas (mobkas).

Baca Juga: Suzuki Ignis Facelift Akhirnya Resmi Diluncurkan, Harga Mulai Rp 171 Juta!

Di pasar mobkas, Suzuki Ignis bisa dibilang menjadi salah satu compact car paling diminati.

Desainnya yang macho sanggup memikat konsumen di Indonesia, enggak heran Suzuki menyebutnya sebagai 'Urban SUV'.

Rudy Hansend
Suzuki Ignis bekas

"Kebanyakan pembeli mencari tipe matik dan warna yang cerah seperti biru dan merah," ucap Budi Lesmana, selaku pemilik dealer mobkas Ceria Motor di Jl. Raya BSD No 135, Tangerang Selatan, pada Kamis (9/4/2020).

Bagi yang tertarik dengan Suzuki Ignis dalam kondisi bekas, GridOto.com punya daftar harganya.

Baca Juga: Update Harga Mobil Bekas Toyota Avanza, Rp 50 Juta Bisa Dapat Keluaran Tahun Ini

Berdasarkan kanal Pricelist GridOto.com, Suzuki Ignis bekas tipe GX manual lansiran 2017 kini Rp 115 juta.

Apabila menginginkan tahun yang lebih muda dengan menggunakan transmisi Auto Gear Shift (AGS), ada Suzuki Ignis GX AGS lansiran 2019 yang dibanderol Rp 135 juta.

Sebagai informasi, harga tersebut dirangkum GridOto.com dari pedagang mobil bekas area DKI Jakarta dan sekitarnya.

Harga tidak bersifat memikat, tergantung kondisi kendaraan dan wilayah masing-masing.

Nah, Berikut daftar harga Suzuki Ignis bekas diambil dari kanal Pricelist GridOto.com.

    Varian Tahun      Harga
Ignis GX Manual 2017 Rp 115 juta
Ignis GX AT 2018 Rp 125 juta
Ignis GX AGS AT 2019 Rp 135 juta