Tampan dan Menawan, Honda CB250 Nighthawk Dirombak Bergaya Scrambler

Fedrick Wahyu - Jumat, 28 Februari 2020 | 15:53 WIB

Honda CB250 Nighthawk scrambler (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Honda CB250 Nighthawk merupakan motor yang cukup menarik untuk dijadikan bahan sebuah motor custom.

Mike dan Tom dari Urban Mechanics pun menyadari potensi besar dari motor bermesin parallel twin 234cc tersebut.

CB250 Nighthawk yang aslinya punya sedikit aura chopper dirombak total menjadi scrambler yang begitu sangar.

Urban Mechanics
Motor ini tampil begitu garang dan jauh berbeda dari aslinya

Pekerjaan pun dimulai dengan mempreteli semua bagian motor dan dilanjut mengurusi kaki-kakinya.

(Baca Juga: Pasang 'Moncong' di Honda ADV 150, Jadi Mirip Ducati Multistrada!)

Garpu depan Showa bawaan motor tetap dipertahankan namun dengan internal baru, sedangkan yang belakang diganti dengan K-Shock adjustable.

Memperkuat kesan scrambler, kedua peleknya sekarang menggunakan milik Suzuki TU250 dan dibalut ban Continental Twinduro.

Urban Mechanics
Kedua peleknya diganti model jari-jari milik Suzuki TU250

Beralih ke sektor bodywork, Nighthawk ini mendapat tangki yang lebih kecil dari aslinya dan merupakan milik motor Honda juga.

Tak ketinggalan dibuatkan juga side panel dari pelat aluminium yang diberi kelir silver.

(Baca Juga: Crashbar Full Honda ADV 150, Selain Aman Ternyata Bikin Gagah Juga!)

Kemudian untuk memberikan kesan modern, Urban Mechanics memasang sepatbor dengan desain yang begitu agresif.

Urban Mechanics
Sepatbornya dibuat begitu agresif

Sepatbor depan dipasang tinggi khas scrambler namun punya tampilan seperti sepatbor motor adventure modern.

Sementara sepatbor belakang dibuat meruncing dan agresif dengan mika Plexiglass untuk membiaskan cahaya LED stoplamp.

Untuk lampu depan, mereka menggunakan cover plastik ABS dari C-Racer sebagai rumah headlamp bulatnya.

Urban Mechanics
Headlamp dengan cover memberikan kesan simpel

(Baca Juga: Pasang Cover Headlamp di Honda ADV 150 Makin Kentara Aura 'Adventure')

Lalu di bagian kokpit ada setang aluminium untuk motocross yang dipasangkan dengan speedometer digital Motogadget Motoscope Mini.

Tak ketinggalan dipasang pula jok kustom dengan lapisan kulit mewah yang memberikan tampilan elegan.

Urban Mechanics
Jok berlapis kulit coklat yang menawan

Pada bagian mesin, filter box masih dipertahankan agar motor in mampu bertahan di segala cuaca.

Terakhir, Urban Mechanics memasang knalpot kustom dan memberi motor ini kelir super menawan.

Urban Mechanics
Honda CB250 Nighthawk yang sungguh istimewa