Honda Rebel 2020 Resmi Dirilis di Jawa Tengah, Harga Rp 160 Jutaan, Sudah Dipesan 5 Unit!

Ditta Aditya Pratama - Rabu, 26 Februari 2020 | 15:51 WIB

Astra Motor Jateng optimis Honda Rebel terbaru ini bisa menjadi moge terlaris Honda di Jawa Tengah seperti versi sebelumnya. (Ditta Aditya Pratama - )

GridOto.com - Honda CMX500 Rebel versi terbaru akhirnya diperkenalkan langsung untuk publik Jawa Tengah oleh Astra Motor Jateng, Rabu (26/02/2020).

Budi Hartanto, Marketing Manager Astra Motor Jateng mengatakan Honda Rebel merupakan big bike Honda yang paling
diminati oleh masyarakat Jawa Tengah yang ingin tampil beda sejak awal peluncurannya di tahun 2017.

“Karakter motor yang berani dipadu dengan gaya modern minimalis menyebabkan motor ini banyak diminati pecinta motor gede. Sejak peluncuran sampai sekarang, tercatat sudah ada 5 orang peminat unit New Honda Rebel ini sudah melakukan indent,” ujar Budi.

Honda Rebel hadir dengan 3 warna pilihan yakni Graphite black, Matte Armored Silver Metallic dan Matte Jeans Blue Metallic dipasarkan dengan harga OTR (On The Road) Jawa Tengah di kisaran Rp 167 jutaan.

Baca Juga: Ini Dia 5 Bagian Yang Berubah Dari Moge Termurah Honda di Indonesia, Rebel 2020

Astra Motor Jateng optimis Honda Rebel terbaru ini bisa menjadi moge terlaris Honda di Jawa Tengah seperti versi sebelumnya.

"Pada 2019 lalu kita bisa menjual hingga 21 unit. Kami optimis Honda Rebel versi terbaru ini bisa terjual sampai 30 unit tahun ini," tambah Budi.

Ronaldo Widjaja, Region Head Astra Motor Jateng menerangkan berbagai fasilitas yang didapatkan oleh konsumen big bike Honda terutama di Jawa Tengah, berupa pelayanan khusus, fasilitas mobil towing, big bike premium lounge, dyno test, serta fasilitas Emergency Road Assistant (ERA).

“Untuk tim Honda big bike pun kami memiliki tim khusus, kami memiliki mekanik serta bengkel khusus sehingga konsumen tidak perlu khawatir dengan perawatan motor gede kesayangannya,” lengkap Ronaldo.

Harry/Gridoto.com
Lampu depan Honda Rebel 500 2020