Usai Tes MotoGP Qatar, Jack Miller Sebut Motor Baru Ducati Seperti Roket

Nur Pramudito - Rabu, 26 Februari 2020 | 16:02 WIB

Usai jalani tes MotoGP Qatar, Jack Miller sebut motor terbaru Ducati Desmosedici GP20 punya kecepatan seperti roket (Nur Pramudito - )

GridOto.com - Pembalap Pramac Racing, Jack Miller, puas atas kerja kerasnya selama tes MotoGP Qatar lalu.

Jack Milller yang berhasil duduk di posisi kelima dalam daftar kombinasi catatan waktu.

Selama tes MotoGP Qatar, Miller kerap mengasapi para pembalap tim pabrikan Ducati.

Atas alasan ini, Miller punya harapan tinggi, apalagi ia bertekad membela tim pabrikan pada 2021.

(Baca Juga: Akui Salah dalam Pengembangan, Ini Kelemahan Motor Baru Honda MotoGP 2020)

Miller pun mengaku kagum performa ban belakang baru dari Michelin dan kecepatan puncak Desmosedici GP20.

Dari data yang dirilis oleh MotoGP.com, Miller merupakan satu-satunya pebalap yang konsisten melaju dengan kecepatan puncak lebih dari 350 km/jam.

"GP20 lebih baik dari GP19. Kami memperbaiki semua area. Motor kami itu seperti roket," kata Miller dilansir GridOto.com dari MotoGP.com.

"Top speed kami 355,2 km/jam dan saya konsisten melaju 355 km/jam di trek lurus. Motor kami jelas cepat, dan lebih bersahabat dengan rider," sambung Miller.

(Baca Juga: Aprilia Yakinkan Nasib Andrea Iannone Ditentukan Sebelum MotoGP Qatar)

"Motor terbaru tak terlalu agresif seperti dulu. Kini Anda bisa pakai tenaganya secara konsisten dan halus. Ini bagus," pungkas Miller.

Miller dan para rider MotoGP lainnya akan kembali bertarung di Sirkuit Losail, Qatar, pada 6-8 Maret nanti.