Belum Banyak yang Tahu, Ini Kepanjangan Singkatan GSX di Motor Suzuki

Ditta Aditya Pratama - Minggu, 23 Februari 2020 | 20:01 WIB

Suzuki GSX-R150 dengan livery ala tim MotoGP Suzuki Ecstar 2020 (Ditta Aditya Pratama - )

Contohnya selain GSX ada GF, GN, GZ (Marauder series), GSF (Bandit series), GW (Inazuma), dan masih banyak lagi.

Klan GSX pun terus berkembang, dari GSX-R yang pakai fairing, muncul varian nakednya yang pakai kode GSX-S.

Di Indonesia, pastinya kenal dong dengan duo GSX-R150 dan GSX-S150.

Bahkan untuk di MotoGP, Suzuki pun pakai kode GSX-RR yang menunjukan motor ini punya performa paling galak dari motor Suzuki lainnya.

CarandBike
Hayabusa dinobatkan sebagai motor tercepat sebelum Gentlemen's Agreement keluar

Lalu bisa lihat contoh lain yaitu Suzuki Hayabusa yang juga punya kode GSX1300R dan sempat jadi motor produksi massal terkencang di dunia.

Oh iya keunikan lain dari klan Suzuki GSX saat ini adalah pakai lampu single alias satu saja di tengah.

Padahal kalau melihat Suzuki GSX-R750 yang jadi keluaran pertama, lampunya malah dobel.

Hayo... Belum banyak yang tahu, kan?