Modifikasi Nissan Elgrand E51 Tampil Gaya, Kap Berurat dan Kaki Merunduk

Hikmawan M Firdaus - Rabu, 12 Februari 2020 | 20:35 WIB

Modifikasi Nissan Elgrand E51 yang diubah jadi ceper (Hikmawan M Firdaus - )

GridOto.comNissan Elgrand E51 merupakan salah satu MPV lawas yang bisa jadi penantang bagi Toyota Alphard.

Tampangnya yang kotak juga bisa dimodifikasi dengan tampilan yang unik, seperti Nissan Elgrand E51 satu ini.

Dilihat dari eksterior, tampak kelir hijau dengan aksen emas di bagian gril membuatnya tampil beda. 

Bumper depan juga sudah diganti model custom dengan tambahan 2 buah foglamp bulat.

(Baca Juga: Tidak Hanya Sebagai Wadah Buat Jualan, OSRAM: Toko Retail Juga Punya Andil Besar Menanggulangi Produk Palsu)

YouTube/ACCtv
Muka cangkok gril Nissan GT-R dan kap mesin lebih kebawah

Tampilan depan makin unik dengan kap mesin yang dibuat lebih lebar sehingga sedikit menutupi lampu utama yang nampak lebih besar.

Enggak ketinggalan, emblem GT-R juga terpasang di gril, sisi bodi, dan belakang sehingga tampil lebih unik.

Tongkrongan Nissan Elgrand ini juga sudah diubah jadi lebih mepet tanah alias lebih ceper.

Resepnya menggunakan pengaturan suspensi udara lansiran AirRunner dengan managemet e-Level.

(Baca Juga: Segini Cicilan All New Honda BeAT di Jawa Tengah, Paling Murah Rp 600 Ribuan!)

YouTube/ACCtv
Pakai pelek palang lima plus kaki-kaki mepet tanah

Dengan suspensi ini, pelek belakang sampai bisa dibuat 'nyelup' ke dalam fender selain dengan sentuhan camber negatif.

Enggak ketinggalan, pelek juga ikut diganti dengan ukuran 20 inci lebar depan 9,5 inci dan belakang 10,5 inci.

Kemudian dibungkus dengan ban ukuran depan 235/35-20 dan belakang 245/35 R20.

Penasaran bagaimana detailnya, tonton saja video berikut!