Biaya Kursus Setir Mobil di Jakarta Tahun 2020, Mulai dari Rp 700 Ribu

Dylan Andika - Kamis, 6 Februari 2020 | 08:04 WIB

Mobil latihan kursus mengemudi (Dylan Andika - )

Gridoto.com – Ikut kursus mengemudi mobil merupakan salah satu cara agar bisa mengemudi mobil.

Dalam kursus mengemudi mobil siswa akan mendapatkan sejumlah sesi pelatihan di bawah bimbingan seorang instruktur.

Berapa sih biaya kursus mengemudi mobil di Jakarta saat ini?

GridOto.com langsung menyambangi Kursus Mobil Satria Jayanti, Kelapa Gading, Jakarta Utara (4/2) untuk menjawab pertanyaan tersebut.

“Paket kami tawarkan mulai dari Rp 700.000 untuk 7 sesi latihan yang setiap sesinya berdurasi 1 jam,” jelas Nisa, petugas administrasi di Satria Jayanti.

Dylan Andika/Gridoto.com
Buku pedoman sekolah mengemudi

(Baca Juga: Ramai Soal Gugatan Pasal Bikin SIM 'Belajar Sendiri', Ketua Presidium Indonesia Traffic Watch (ITW) Angkat Bicara)

Ketujuh sesi ini terdiri dari teori berkendara, penguasaan setir, menghadapi tanjakan (2 sesi), berkendara di jalan yang ramai hingga parkir.

Selain itu, apabila siswa merasa 7 sesi saja tidak cukup, mereka dapat menambah hingga maksimum lima sesi tambahan.

Jika Anda menambahkan hingga total 12 sesi, biayanya menjadi Rp 1.100.000.