Beberapa Hal Ini Harus Dicek Kalau Yamaha NMAX Terendam Banjir

Isal - Senin, 6 Januari 2020 | 12:40 WIB

Ilustrasi Yamaha NMAX yang kebanjiran (Isal - )

GridOto.com - Ada beberapa hal yang harus dicek kalau Yamaha NMAX sampai terendam banjir.

Sebelum dibawa ke bengkel, ternyata ada beberapa bagian yang bisa diperiksa sendiri.

Semacam pertolongan pertama agar kerusakan Yamaha NMAX enggak parah.

"Setelah Yamaha NMAX terendam banjir, jangan langsung menyalakan mesin motor," buka Yoga Ningrat, pemilik bengkel spesialis Maxi Yamaha dan big scooter, Yoga Motoshop kepada GridOto.com.

(Baca Juga: Cegah Korslet, Begini Cara Aman Bersihkan Motor Habis Terendam Banjir)

"Takutnya air yang masuk ke ruang bakar malah ikut terkompresi dan berisiko muncul water hammer," jelas Yoga.

Pertama yang harus diperiksa saat Yamaha NMAX terendam banjir adalah sistem pelumasan.

Anggie Wildplay / Komunitas Yamaha NMAX Indonesia
Oli gardan yang tercampur dengan air

"Enggak cuma oli mesin saja, oli gardan juga diperiksa, apakah masih normal atau sudah tercampur dengan air," kata Yoga yang buka bengkel di Jalan Bulak Ringin No. 88a, Cibubur, Jakarta Timur ini.

Setelah oli, jangan lupa untuk cek busi, hal ini juga bisa dilakukan sendiri.

(Baca Juga: Terpaksa Melewati Jalanan Banjir? Begini Teknik Mengerem yang Benar)