Motor Yamaha Terendam Banjir? Segini Harga Perbaikan di Bengkel Resmi

Isal - Jumat, 3 Januari 2020 | 14:40 WIB

Biaya perbaikan motor sehabis banjir di bengkel resmi Yamaha (Isal - )

GridOto.com - Jika motor Yamaha kalian ada yang kebanjiran, berikut biaya perbaikan di bengkel resmi.

Bengkel resmi membagi dua tahap servis untuk motor Yamaha yang kebanjiran.

"Pertama, biasanya kami lakukan servis atau pengecekan ringan terlebih dahulu," buka Azis Mubarok selaku Service Advisor Yamaha Harapan Motor Sejahtera kepada GridOto.com.

Pengerjaan servis ringan itu fokus pada tiga syarat menyalanya mesin motor.

(Baca Juga: Darurat Banjir, Hindari Hal Ini Saat Bermotor di Ruas Jalan Tol)

"Kami akan cek kondisi pengapian seperti busi, kabel dan ECU pada motor injeksi, kompresi dan juga bahan bakar," kata Azis.

"Selain itu kami juga cek kondisi filter udara dan juga kondisi CVT," tambahnya saat ditemui di Jalan Raya Citayam No.11Q, Depok, Jawa Barat.

Kondisi bak filter udara juga dicek di bengkel resmi untuk motor yang habis terendam banjir

Pada servis ringan ini, oli mesin dan gardan juga wajib dikuras.

"Biasanya kalau motor yang terendam banjir, oli akan bercampur dengan air, makanya kami buang dan dibilas," jelas Azis.

(Baca Juga: Motor Honda Kebanjiran? Segini Biaya Servisnya di Bengkel Resmi)

"Dibilas sebanyak 2 kali atau hingga oli kembali normal dan enggak ada sisa-sisa airnya," tambahnya.

Kalau motor belum menyala juga, baru dilakukan servis besar.

"Biasanya kalau saat servis ringan motor belum menyala, kami lakukan servis besar," kata Azis.

"Takutnya piston pecah atau setang seher bengkok akibat air yang masuk ke dalam ruang bakar," pungkas pria yang bisa dihubungi di 021-77215254.

(Baca Juga: Biaya Servis Motor Kebanjiran di Bengkel Resmi Suzuki, Tarifnya Segini)

Untuk lebih lengkapnya, berikut biaya servis sehabis banjir di bengkel resmi Yamaha di luar harga spare part dan oli.

Servis Ringan

Motor bebek dan motor matic kecil: Rp 77 ribu.

Motor sport dan matic besar: Rp 97 ribu.

Servis Besar

Motor bebek dan motor matic kecil: Rp 200 ribu.

Motor sport dan matic besar: Rp 250 ribu.