Esemka Telah Buka Showroom di Kawasan Pabrik Hari Ini, Ternyata Hoax

Dia Saputra - Senin, 14 Oktober 2019 | 17:05 WIB

Pabrik perakitan mobil PT Solo Manufaktur Kreasi (Esemka) yang berlokasi di Sambi, Boyolali (Dia Saputra - )

GridOto.com - PT Solo Manufaktur Kreasi yang beralamatkan di Desa Demangan, Kecamatan Sambi, Boyolali, Jawa Tengah (Jateng) sudah diresmikan sejak, Jumat, (6/9/2019).

Semenjak peresmian Pabrik Esemka yang dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo dan peluncuran pikap Bima 1.2 dan 1.3, mulai saat itu hingga sekarang belum diketahui dimana letak Showroom Esemka.

Namun pertanyaan banyak orang tersebut kini terjawab berkat postingan akun Instagram @esemka_official beberapa waktu lalu.

pada postingan tersebut menyatakan "Esemka Resmi membuka Showroom yang berada pada kompleks Pabrik Esemka Boyolali".

(Baca Juga: Gubernur Jateng Usul Esemka Buat Mobil Pengangkut Sampah, Ini Tujuannya)

Yang mana pada postingan tersebut juga dijelaskan "Bagi Wartawan, Netizen, dan seluruh masyarakat Indonesia, harap antri dalam pemesanan mobil idaman pada esok hari Senin, 14 Oktober 2019".

Setelah mendapat informasi tersebut GridOto.com mendatangi showroom Esemka untuk memastikan dan ingin menengok bagaimana kondisi showroom-nya.

Namun setelah GridOto.com sampai lokasi pabrik, ternyata tidak ada acara peresmian showroom sama sekali.

Putra/GridOto.com
Pabrik Esemka belum buka showroom

(Baca Juga: Ilustrator Sketsa Esemka Friska G7 Bawa Konsep Minimalis dan Sematkan Signature Esemka)