"Mobil klasik buat saya kan bukan sekadar pajangan. Kita harus pakai mobilnya, nah ini mobil saya pakai buat turing jarak jauh. Ini pernah ke Magelang," sambungnya.
Aditya Pradifta
AC dipasang memang tidak original, ini dilakukan untuk penyesuaian
"Cuma waktu restored itu mobil ini belum ada AC-nya. Jadi kita sesuaikan dengan kondisi di Indonesia, karena kita kalau gak ada AC panas sekali," terang Ikhsan.
Aditya Pradifta
Direstorasi total sampai memakan waktu 2 tahun
"Kira-kira pegang mobil pertama kali hampir 10 tahun yang lalu. Proses retorasinya itu makan waktu 2 tahun," jelas Ikhsan.
Aditya Pradifta
Beberapa aksesori bisa dicari online
"Barang-barangnya sebagian besar saya beli orisinil dari Amerika," tukasnya.