Lamborghini Tebar Teaser Siluet. Tanda Lahirnya Mobil Konsep Terzo Millennio di Frankfurt?

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 28 Agustus 2019 | 07:30 WIB

Siluet yag dibagikan Lamborghini di akun media sosial Twitter beberapa waktu lalu yang diduga Lamborghini Terzo Millennio (Gayuh Satriyo Wibowo - )

Sedikit tentang Lamborghini Terzo Millennio yang katanya didesain untuk generasi milenial ketiga ini.

Mobil ini memiliki bentuk yang sangat aero dinamis dengan lekuk tubuh seperti membungkuk namun dipenuhi dengan sudut-sudut tajam yang menyiku dan siap membelah angin.

Mobil ini digerakkan dengan motor listrik yang baru-baru ini sedang getol dikerjakan oleh Lamborghini sebagai PR-nya.

Namun ada juga kabar yang menyebutkan bahwa nantinya mobil ini mengusung PH-EV yang dikombinasikan dengan V12 naturally aspirated (NA).

(Baca Juga: World Endurance Championship Buka Kelas Hypercar, Lamborghini Tergelitik Pingin Ikutan)

bentuk belakang Lamborghini Terzo Millennio

Dan juga mobil ini dibuat dengan bahan yang sangat ringan dan bisa dibilang memiliki berat yang ultralight.

Mobil ini juga diketahui dikembangkan dengan universitas ternama Massachusetts Institute of Technology (MIT) yang berada di Amerika.

Lalu apakah mobil yang diduga Terzo Millennio ini akan dikeluarkan di Frankfurt di September besok?