Sinnis Scrambler Dirombak Jadi Flat Tracker Demi Ikut Balapan Tanah

Fedrick Wahyu - Senin, 26 Agustus 2019 | 15:52 WIB

Sinnis Scrambler ganti tampang jadi flat tracker (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - DirtQuake merupakan ajang balap flat track yang cukup terkenal di Inggris.

Balapan tahunan ini tentu diikuti motor-motor custom bergaya flat tracker dan salah satu yang menarik adalah buatan Motorcycle Parts Warehouse (MPW).

Untuk ikut balapan ini MPW membuat motor flat track dari Sinnis Scrambler keluaran 2015.

Motorcycle Parts Warehouse (MPW)
Sinnis Scrambler merupakan dengan tampang mirip Triumph Bonneville Scrambler

Buat yang belum tahu, Sinnis adalah motor yang dibuat perusahaan China bernama Jinan Qingqi Motorcycle Co. dan punya banyak dealer di Inggris sana.

(Baca Juga: Yamaha XSR155 Bergaya Flat Tracker, Klop Berbaju Legendaris Yamaha)

Sinnis Scrambler ini punya bentuk asli mirip Triumph Bonneville Scrambler namun dengan mesin 125cc injeksi.

Untuk ubahannya, MPW mempreteli semua lampu-lampu dan part-part yang tidak terlalu penting.

Motorcycle Parts Warehouse (MPW)
Semua lampu-lampu dibuang karena tujuan dibangun motor ini adalah untuk balapan