Honda Jazz GK5 Cangkok Turbo, Power Melejit Tembus Jadi 160 DK

Hikmawan M Firdaus - Kamis, 15 Agustus 2019 | 20:50 WIB

Bukan cuma tampang, kabin dan mesin juga ikut diubah (Hikmawan M Firdaus - )

Nah kalau kabin udah bikin pingin ngebut, modifikasi mesin juga dilakukan biar performa Jazz ini makin terlecut.

(Baca Juga: Ingin Tampil Gaya, Honda Jazz Seruduk Kawasaki Ninja 250 Sedang Parkir, Penonton Tepuk Tangan)

boxzaracing.com
Mesin diubah pakai turbo dari Nissan Silvia S15

Mesin berkode L15Z yang punya kapasitas mesin 1.500cc 4 silinder kini sudah dicangkok turbo Sr20 yang dicomot dari Nissan Silvia S15.

Kemudian untuk memperlengkapi ubahan mesin ada air filter racing dari K&N, blow of valve HKS dan injector 380cc.

ECU juga Jazz ini juga dipeta ulang menggunakan Datatec Stanalone. Hasilnya Honda Jazz ini bisa melejit 40 dk dari standarnya cuma 120 dk kini jadi 160 dk pada boost 0,37 bar.

Data modifikasi:

Interior:
Steering - Vertex
Defi-gauge
Rearview mirror - Zoom Engineering
Cushion - Bride Vios3
C-X-Bar + C-Bar
Shift lever - K-Tuned

Engine:
Engine - L15Z Set Turbo
Air filter - K&N
Interlayer - Flex
Bol of Valve - HKS
Butterfly tongue - L15a tongue
Exhaust - Custom Made