Spesifikasi Lengkap Modifikasi Jimny Baru Pakai Airsus, Asli Cirebon!

Aditya Pradifta - Rabu, 14 Agustus 2019 | 15:23 WIB

Modifikasi Jimny baru pertama pakai airsus di Indonesia (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Kali ini kami akan membahas detail modifikasi Jimny baru hasil kreasi Earth Autoconcept dari Cirebon.

Bagian paling menarik dari modifikasi Jimny baru ini tentu saja pemasangan suspensi udara.

Alvin Tjandra
Ditopang suspensi udara 2 titik
Lebih detail Alvin, bos Earth Autoconcept angkat bicara mengenai pemasangan suspensi udara di modifikasi Jimny baru.

"Pasang airsus 2 titik, kontruksi (karet) balon 3 ply bag biar bisa naik tinggi," tukasnya.

Alvin Tjandra
Airsus 2 titik dengan kontruksi balon 3ply Bag agar bisa naik tinggi
Benar saja, SUV mungil ini bisa tampil naik-turun dengan jarak yang enggak tanggung.

Lalu sektor kaki-kaki lainnya yang sudah lebih dulu dikerjakan Alvin yakni pelek dan ban.

Alvin Tjandra
Pakai pelek Jeep Style 2 piece 16 inci
Pelek yang dipasang Alvin yakni Jeep Style berukuran 16 inci. "Untuk pelek pakai pelek Jeep Style size 16 inci," lanjut Alvin.

Alvin Tjandra
Warna asli pelek Jimny garapan Earth Autoconcept
Aslinya pelek 2 piece ini punya finishing krom tapi Alvin mengubah tampilannya lantaran dinilai kurang masukulin.

Alhasil pelek dicat ulang warna hitam dengan bibir pelek senada warna bodi.

"Lihatnya (warna pelek) tuh kok finishing-nya kurang laki, kurang off-road. Makanya gue main warna lagi. Tapi karena ini pelek 2 piece jadi lisnya gue cat lagi senada bodi biar tampil off-road tapi tetap klimis gitu," terangnya.

Alvin Tjandra
Repaint pelek
Pelek ini kemudian dibungkus ban M/T lansiran Accelera berukuran 185/85 R16.

Sebagai pelengkap penampilan baru, Jimny ini juga diubah knalpotnya. Seperti muffler Mercedes-Benz G63 yang buang ke sisi kiri.

Alvin Tjandra
Knalpot diubah pindah ke samping pakai lansiran Earth Twin Muffler version 1
"Sebelumnya itu gue lihat semua mobil off-road kenapa gak pernah di belakang. Di samping kalau gak di atas. Jadi kita pasang juga model ke samping sekalian kami research gimana sih (pengaruhnya) ke mesin Jimny," tukasnya lagi.

For your information aja nih sob, knalpot yang dipakai Jimny garapan Earth Autoconcept ini ialah Earth Twin Muffler Version 1.