Kabel Massa Aki Enggak Dirawat, Siap-siap Terima Konsekuensinya

Ryan Fasha - Rabu, 14 Agustus 2019 | 21:00 WIB

Perhatikan kondisi kabel massa (ground) aki mobil (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Agar daya listrik pada aki bisa mengalir pasti membutuhkan massa atau grounding.

Karena bodi mobil yang umumnya terbuat dari besi bisa menjadi tempat massa (grounding).

Massa atau tegangan nol ini sangat dibutuhkan oleh aki dan harus dirawat.

Bila tidak, kemungkinan mobil bisa mogok karena tidak ada arus yang mengalir ke komponen kelistrikan.

Hal ini dibenarkan oleh Syahrudin yang menjabat sebagai Battery Technical Advisor PT Astra Otoparts.

Dok Auto Bild
selalu cek kondisi kabel aki mobil

(Baca Juga: Badan Aki Menggelembung Bukan karena Hamil, Tapi Gara-gara Ini)

Dirinya menyebutkan bahwa sering kali pemilik mobil malas untuk mengecek kondisi kabel massa (grounding).

"Kabel massa juga enggak boleh disepelekan. Sering kali kabel massa yang umumnya terbuat dari tembaga itu patah dan menyisakan hanya sedikit kabel massa. Bila benar-benar putus arus dari aki akan langsung tidak mengalir," ucap Syahrudin.

Kabel massa ini sering kali putus dibagian dekat kepala aki atau di bagian dudukan massa di bodi mobil.

Kabel yang terbuat dari serabut ini seiring waktu akan mengalami getas dan satu persatu akan patah.

Dengan sedikitnya kabel massa yang terhubung, maka arus listrik yang bisa dihantarkan ke komponen kelistrikan juga akan semakin sedikit.

ryan/gridoto.com
kerak jamur putih pada aki biasanya muncul di terminal plus (+)

(Baca Juga: Terminal Kepala Aki Diberi Gemuk? Ternyata Fungsinya Buat Ini)

Ini bisa saja mengganggu kinerja kelistrikan seperti ECU mobil dan sistem lampu-lampu.

"Bahkan untuk starter mobil juga akan sulit, karena saat ingin menghidupkan starter membutuhkan arus listrik yang sangat besar, kalau kabel massa banyak yang putus maka arus listrik ke motor starter juga nggak akan maksimal," tambahnya.

Syahrudin pun juga mewanti bila saat mengecekan kabel massa (grounding) sudah mulai getas atau putus ada baiknya ganti dengan yang baru.

Ukuran kabel pun harus disesuaikan dengan aki itu sendiri.

Kabel aki mobil

(Baca Juga: Enggak Disangka, Ini Dia Nih Musuh Besar buat Kabel Aki Mobil Anda)

Idealnya, aki dengan kapasitas ampere yang besar memiliki kabel massa yang juga besar.

Ini agar maksimal dalam mengalirkan listrik ke komponen kelistrikan.

Awas mogok sob cuma karena kabel massa.