Mau Sokbreker Motor Trail Lebih Awet? Gampang, Pasang Cover Aja!

Uje - Selasa, 30 Juli 2019 | 13:40 WIB

Shock save 7Gear terpasang (Uje - )

GridOto.com - Sokbreker motor trail lebih rawan mengalami kerusakan, namun ada trik yang bisa bikin lebih awet.

Selain karena medan yang berat, sokbreker motor trail juga lebih sering kotor ketimbang motor biasa.

“Terlebih untuk kebutuhan adventure. Tanah, lumpur dan kotoran sudah pasti menempel," terang Adet Vriono owner 7Gear Equipment.

Pelindung atau cover sokbreker buatannya diberi nama Shock Saver.

(Baca Juga: Akibat Komponen Kecil Ini Motor Bisa Mati Mendadak! Cek Videonya)

"Kebanyakan pengendara malas membersihkannya. Ini yang bikin sok jadi cepat bocor,” tambahnya.

Makanya Adet berikan solusi dengan membuat cover sokbreker untuk motor.

"Sebenarnya ini universal, untuk motor apa saja bisa. Tapi kita memang banyak konsumen dari motor trail," jelasnya.

"Untuk sokbreker depan kita buat untuk model upside down saja," terangnya.

(Baca Juga: Stasioner Honda BeAT FI Tidak Stabil? Coba Periksa Komponen Ini)