Mesut Ozil Ditodong Saat Kendarai Mercy, Diselamatkan Rekan Tim di Arsenal Pakai Tangan Kosong

Ilham Fariq M - Jumat, 26 Juli 2019 | 19:30 WIB

Mesut Ozil dan Sead Kolasinac yang jadi korban penodongan rampok baru-baru ini. (Ilham Fariq M - )

GridOto.com- Baru-baru ini dua bintang sepak bola klub Arsenal, yakni Mesut Ozil dan Sead Kolasinac hampir jadi korban penodongan rampok saat di dalam mobil Mercedes-Benz G-Class 4x4.

Hal ini diketahui melalui rekaman video CCTV yang menjadi viral di media sosial, sejak Jumat (26/7/2019).

Dalam video tersebut Mesut Ozil yang sedang berada di dalam Mercy miliknya berhenti untuk mengobrol dengan Sead Kolasinac di pinggir jalan.

Sead Kolasinac tampak berdiri di pintu samping kiri mobil yang terbuka.

(Baca Juga: Menegangkan! Polisi Todongkan Pistol, Maling Datsun GO Nekat Memainkan Pisau)

Tiba-tiba muncul dua orang perampok pakai penutup kepala yang mengendarai skutik dengan menodongkan pisau mendekati keduanya.

Kedua perampok itu tampak berusaha untuk merampas jam tangan milik Ozil dan Kolasinac.

Mengetahui hal itu, Kolasinac langsung menghadapi kedua perampok itu dengan tangan kosong dan mencoba menangkap mereka.

Sementara Ozil langsung menutup pintu mobil dan memacu kendaraannya, meninggalkan lokasi kejadian.

(Baca Juga: Tukang Parkir Todong Sopir Mobil, Ternyata Anggota TNI, Ya Diringkus)

Berdasarkan keterangan saksi, wajah Ozil terlihat ketakutan saat dikejar para perampok.

Dua perampok itu sempat mengejar mobil Ozil selama 10-15 menit hingga mobil berhenti di sebuah restoran Turki, Likya.

Ozil yang berhenti di restoran dan langsung meninggalkan mobilnya di tengah jalan, perampok itu tetap berusaha menghancurkan kaca jendela mobil Ozil dengan batu yang mereka bawa di ransel.

Ozil dibantu para pegawai restoran mencoba mengusir para perampok tersebut.

(Baca Juga: Kisah Tim Saber Ranjau Paku, Murni Enggak Dibayar Hingga Ditodong)

Saat kejadian berlangsung, istri Ozil yakni Amine, diketahui berada di dalam mobil.

Setelah mendapatkan laporan, polisi langsung menutup jalan dan coba menangkap para perampok.

Akan tetapi dua perampok itu belum tertangkap dan masih dilakukan pencarian.

Untungnya, kedua pemain Arsenal tersebut tidak terluka karena kejadian tersebut.

Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul "VIDEO Mesut Ozil Ketakutan di Mobil saat Ditodong Rampok, Sead Kolasinac Lawan dengan Tangan Kosong"