Bikin Gagah! Pasang Swing Arm Kawasaki ZX-636 di Kawasaki Ninja 250

Isal - Senin, 24 Juni 2019 | 14:15 WIB

swing arm kawasaki ZX636 (Isal - )

GridOto.com - Kalian ada rencana pasang swing arm Kawasaki ZX-636 di Kawasaki Ninja 250? Perhatikan beberapa hal berikut ini.

Setidaknya ada dua ubahan yang harus dilakukan, apa sajakah itu?

"Pertama dudukan rangka ke swing arm Kawasaki ZX-636 dan bushing roda," buka Dimas Sigit, owner Tapak Lebar 46, bengkel spesialis upgrade ban dan kaki-kaki motor kepada GridOto.com.

Swing Arm

Supaya swing arm Kawasaki ZX-636 masuk ke dudukan rangka Kawasaki Ninja 250, harus dipapras sedikit.

(Baca Juga: Jarang yang Sadar, Pakai Pentil Model Begini Bisa Memudahkan Bikers)

"Swing arm Kawasaki ZX-636 dipapras sekitar 2 cm kiri dan kanan," ujar pria yang buka bengkel di Jalan Raya Kodau, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat,

"Setelah dipapras, lubangnya ditutup lagi dengan las argon, kemudian dicat rapi," ujar Dimas.

Bushing

Selain papras swing arm, bushing juga diperlukan saat pasang swing arm Kawasaki ZX-636 di Kawasaki Ninja 250.

"Terutama untuk bushing as roda, soalnya motor-motor 250 cc itu punya as roda yang kecil jika dibandingkan dengan moge, makanya dibuatkan bushing," tambahnya.

(Baca Juga: Tersedia 2 Model, Begini Cara Pasang Filter Udara Aftermarket di Motor)