Bocor! Ini Desain Mobil F1 untuk Musim Balap 2021, Kamu Suka Gak?

Fendi - Rabu, 27 Maret 2019 | 13:45 WIB

Mobil F1 masa depan hasil rekaan Mark Antar Design (Fendi - )


GridOto.com – Balap F1 akan mengalami perubahan besar pada musim 2021 yang regulasinya sedang dirumuskan, termasuk perubahan desain mobil.

Formula 1 sedang berupaya menerapkan sejumlah perubahan pada tahun 2021, agar balapan lebih menarik.

Setelah musim 2020 berakhir, ada peraturan baru mengenai sport, teknik dan mesin.

Salah satu perubahan besar mengenai desain mobil F1, yang memungkinkan mobil untuk saling menyusul dengan lebih baik.

(Baca Juga : Jarang Terjadi! Mick Schumacher Ikut Tes Mobil F1 untuk Dua Tim, Ferrari dan Alfa Romeo)

(Baca Juga : Ngaku Fans Berat, Lewis Hamilton Ingin Ngetrek Bareng Valentino Rossi)

Ini akan membuat balapan lebih ketat karena tidak akan ada banyak kesenjangan di lini tengah.

Selasa kemarin (26/3/2019) telah ada bocoran kira-kira seperti apa desain mobil F1 pada 2021.

Twitter/markantardesign
Ada netizen komentar desain mobil F1 masa depan ini mirip IndyCar (balap mobil formula khas Amerika)

 

Seperti ditunjukkan akun Twitter dan Instagram Mark Antar Design.

Tampilan baru sangat berbeda dari apa yang tampak seperti mobil F1 saat ini dengan adanya peraturan baru yang berlaku.