Ini Dia Bedanya Yamaha MT-15 Versi Lokal Dibandingkan Versi Thailand

Harry - Jumat, 8 Februari 2019 | 15:00 WIB

Yamaha MT-15 di salah satu dealer di Jakarta (Harry - )

GridOto.com-Naked bike MT-15 pertama kali muncul pada Oktober 2018 lalu di Thailand, Indonesia pun menyusul pada awal Februari 2019 ini.

Secara spesifikasi dan fitur memang enggak ada perbedaan karena memang sama persis.

Tapi tetap saja ada sejumlah perbedaan dikelengkapan antara MT-15 versi lokal dan versi Thailand.

Yang pertama adalah versi Indonesia ada dudukan plat nomor depan, yang untungnya diposisikan di bawah lampu.

(Baca Juga : Sosoknya Masih Ada, Yamaha MT-15 Bukan Pengganti Yamaha Xabre?)

Otomatis, Yamaha MT-15 bakalan bebas demam karena enggak ketempelan plat nomor di batok lampu yang kaya lagi dikompres hehehe...

Warna Race Blue Yamaha enggak hadir di MT-15 lokal


Perbedaan lainnya adalah soal warna, Yamaha Thailand menyiapkan 4 opsi warna yakni abu-abu doff, biru tua, hitam dan biru Yamaha (Race Blue).

Sementara MT-15 Indonesia hanya punya 3 pilihan warna tadi, kecuali Race Blue.

(Baca Juga : Beda dengan Thailand, di Indonesia Yamaha MT-15 Enggak Punya Warna Satu Ini)

Wah sayang ya, padahal warnanya termasuk keren loh.

Sebagai informasi tambahan, Yamaha MT-15 yang dijual di Indonesia merupakan rakitan pabrik Yamaha di Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Sementara Thailand, dari sumber internal Yamaha menyebutkan jika mereka punya otoritas untuk merakit MT-15 sendiri.