Joan Mir Harus Terbiasa dengan Kecepatan Brutal Motor MotoGP

Nur Pramudito - Selasa, 22 Januari 2019 | 12:30 WIB

enurut Joan Mir, dirinya saat ini harus terbiasa dengan motor di kelas utama MotoGP (Nur Pramudito - )

GridOto.com - Pembalap debutan dari tim Suzuki Ecstar, Joan Mir, mengaku bahwa ada tugas utama yang saat ini dia emban di MotoGP.

Joan Mir akan bertandem dengan Alex Rins di MotoGP 2019 nanti dan dia akan menggantikan posisi Andrea Iannone yang sudah memutuskan hengkang ke tim Aprilia.

Menurut Joan Mir, dirinya saat ini harus terbiasa dengan motor di kelas utama MotoGP agar bisa tampil dengan maksimal saat musim 2019 digelar.

Joan Mir juga menilai bahwa motor di kelas MotoGP jauh berbeda dengan motor yang sudah dia pakai di Moto3 maupun Moto2.

(Baca Juga : Cara Nyalain Motor MotoGP, Tanpa Kick Starter Atau Electric Starter)

"Saya akan memulai urusan pertama saya (di Suzuki) dan terbiasa dengan motor Suzuki GSX-RR," kata Mir dilansir GridOto.com dari Speedweek.

"Kecepatan motor MotoGP sangat brutal dan efek pengeremannya sangat impresif," ujar Mir menambahkan.