Ini Perbedaan Toyota Camry Hybrid dengan Mesin Bensin Konvensional

Radityo Herdianto - Selasa, 8 Januari 2019 | 21:01 WIB

Toyota All New Camry 2019 (Radityo Herdianto - )

GridOto.com-Toyota resmi meluncurkan All New Camry untuk pasar Indonesia di Bluegrass Bar & Grill Kuningan, Jakarta (8/1).

Toyota Camry generasi ke 8 ini hadir dalam 2 tipe G dan V yang menggunakan mesin konvensional dan 1 tipe hybrid sebagai flagship-nya.

Apa saja perbedaan yang bisa dilihat dari tipe mesin konvensional dengan tipe hybrid?

Pertama dan yang paling jelas terlihat adalah logo Toyota itu sendiri, dimana pada tipe hybrid terdapat kelir biru di logonya disertai emblem "hybrid" di fender depan kiri dan kanan.

Perbedaan lainnya adalah dari headlamp yang digunakan.

(Baca Juga : Resmi Meluncur, Ini Daftar Harga Toyota Camry Baru, Naik Belasan Juta dari Model Lama)

RR Inne Aveline/GridOto.com
Nuasa biru bahkan disematkan Toyota di bagian Lampu depan Camry Hybrid

Sama-sama menggunakan LED proyektor dengan DRL, namun pada tipe mesin konvensional untuk lampu senja dan lampu sein masih menggunakan bohlam biasa.

Sedangkan tipe hybrid baik lampu senja dan lampu sein sudah menggunakan LED dengan kelir biru.

Pelek pada tipe mesin konvensional menggunakan palang 10 tunggal dan tipe hybrid menggunakan pelek 10 model cabang.

Masuk ke dalam interior, perbedaan lainnya adalah dari head unit yang digunakan.