Apa Bedanya Pelek Forged dan Casting, Harganya Kok Berbeda Jauh?

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 28 Desember 2018 | 16:58 WIB

Pelek mahal yang digunakan balap umumnya berjenis forged (Mohammad Nurul Hidayah - )

GridOto.com - Mungkin ada dari kalian yang masih belum tahu apa bedanya pelek motor forged dan casting.

Banyak yang bingung karena harga dari kedua pelek berbeda ini sangat berbeda jauh.

Padahal, material dan desain yang ditawarkan terkadang sama antara pelek forged dan casting.

Sebenarnya, yang membedakan antara pelek forged dan casting adalah cara pembuatannya.

(Baca Juga : Ini Tiga Bahan Pelek Palang yang Dipakai Motor, Mana Paling Kuat?)

Pelek casting menjadi yang paling gampang ditemukan di pasaran dan harganya cenderung terjangkau.

Dinamakan pelek casting karena dibuat dengan cara di cetak atau cor.

“Proses pembuatannya dengan cara casting atau cor dengan metode gravitiy cast atau low preassure gravity cast,” terang Benny Saputra dari One3 Motoshop yang menjual berbagai jenis pelek buat motor.

Meski desain dan material sama dengan pelek forged, pelek casting akan memiliki bobot yang lebih berat dan juga kekuatan yang dibawah pelek forged.

(Baca Juga : Ternyata Ada Kampas Ganda Pantekan Buat Motor Matic, Apaan Tuh?)