Nostalgia! Ini Iklan Pertama Honda BeAT, Masih Inget Nggak?

Ditta Aditya Pratama - Jumat, 30 November 2018 | 20:38 WIB

Ragam Honda BeAT (Ditta Aditya Pratama - )

GridOto.com - Pengguna motor di Indonesia dijamin deh kenal dengan motor matik Honda BeAT, tapi belum tentu tahu iklan pertama Honda BeAT.

Terhitung hingga tahun 2017 lalu, setidaknya Honda BeAT sudah laku 10 juta unit lebih.

Tak heran kalau Honda BeAT berhasil jadi skuter matik paling laku di dunia!

Honda BeAT meluncur perdana di Indonesia tahun 2008, untuk menghadang penjualan Yamaha Mio.

(BACA JUGA: Otoseken: Hayo, Pilih Mana? Suzuki Nex atau Honda BeAT Bekas?)

Saat Honda BeAT diluncurkan, PT Astra Honda Motor membuat iklan TV berdurasi panjang untuk menggoda calon konsumennya.

Oh iya barangkali kamu belum sadar, Honda BeAT dirulis dengan AT besar yang menunjukkan Automatic.

Yuk kita lihat lagi, masih ingatkah kamu dengan iklan ini?

Siapa tahu kamu lupa, sampai saat ini, Honda BeAT ternyata sudah 3 kali ganti mesin.

Nah kamu pernah punya yang mana?

1. Generasi Karburator

Otomotifnet.gridoto.com
Honda BeAT Generasi 1

Honda BeAT keluaran tahun 2008 - September 2012 menggunakan mesin 108 cc SOHC dan masih menggunakan sistem pengabutan bahan bakar karburator.

Salah satu yang kerap dikeluhkan dari mesin generasi pertama ini adalah suara starternya yang kasar, karena konstruksi gigi starternya model menonjok seperti mobil.

(BACA JUGA: Otoseken : How to Buy Honda BeAT Series & Vario Techno)

2. Generasi PGM-FI

Otomotifnet.gridoto.com
Honda BeAT PGM-FI

Mulai 11 Oktober 2012, Honda BeAT model baru meluncur.

Mesinnya sudah pakai injeksi PGM-FI. Dengan injeksi diklaim 30% lebih irit dari versi karburator.

3. Generasi eSP

Otomotifnet.gridoto.com
Honda BeAT eSP

Tahun 2014, mesin Honda BeAT kembali berevolusi dengan tambahan teknologi Enhanced Smart Power (eSP).

Isi paket eSP diantaranya ada offset cylinder, roller rocker arm hingga Idling Stop System (ISS).

Suara starter kasar juga hilang berkat teknologi ACG Starter.

Selain itu Honda BeAT punya varian seperti Honda BeAT Pop yang desainnya lebih membulat dan Honda BeAT Street dengan setang telanjang.

Dari semua varian Honda BeAT, mana sih yang pernah punya cerita buat kamu?

 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

GridOto bersama Yayasan Astra Honda Motor (YAHM) dan komunitas melakukan Sunmori menyusuri jalanan Jakarta, Minggu (11/11/2018). Selain Sunmori, GridOto dan YAHM juga melakukan kegiatan Corporate Social Resposibility (CSR). Bersama YAHM, GridOto menyerahkan tempat sampah untuk menjaga kebersihan di Pelabuhan Sunda Kelapa dan Kota Tua. Berakahir di Tesate Menteng, Sunmori & Sahabat Satu Hati Berbagi di akhiri dengan makan siang serta pengumuman photo competition yang diadakan oleh Gridoto. Yuk bareng-bareng kita intip keseruan Sunmori bareng Gridoto dan Sahabat SAtu Hati Yayasan Astra Honda Motor! #gridoto #sunmori #ahm

Sebuah kiriman dibagikan oleh GridOto (@gridoto) pada