GridOto.com – Komunitas Kawasaki Retro Riders W175 alias KRR kembali melakukan Kopdargab khusus bagi pemilik Kawasaki W175.
Diikuti sekitar 500-an member dari seluruh Indonesia, komunitas yang sudah eksis sejak Desember 2017 ini mengklaim jadi satu-satunya komunitas W175 yang terdaftar secara resmi.
“Jadi KRR ini berbeda dengan komunitas W175 yang banyak beredar,” kata Gabriel Salmun, Founder KRR, kepada GridOto.com (25/11/2018).
“Pertama, kami yang pertama hadir setelah W175 launching. Kemudian kami jadi yang pertama terdaftar di IMI sebagai komunitas W175,” lanjutnya.
(BACA JUGA: 2nd Anniversary Civic Turbonesia “2 good to be Turbo”)
Selain itu, Gabriel juga berujar jika ada beberapa keuntungan apabila bergabung dengan komunitas KRR.
“Kalau mau tahu panduan modifikasi W175, di komunitas KRR ada banyak kenalannya. Apalagi member juga bisa dapat info dan diskon khusus untuk member saja,” terangnya.
Sementara itu Budiyanto selaku Ketua Umum KRR menjelaskan, jika Kopdargab kali ini dilakukan untuk mempererat hubungan antarchapter.
“Saat ini ada 8 chapter yang tersebar, padahal di daerah lain juga sudah minta untuk dibuatkan chapter. Nah, kali ini kami ingin lebih kenal dulu dengan chapter di sekitaran Jabodetabek,” ujarnya pada kesempatan yang sama.
Untuk diketahui, saat ini KRR W175 sudah tersebar di beberapa wilayah mulai dari Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Depok, Bekasi, dan Tangerang.
Di samping itu pada Minggu (25/11) kemarin, komunitas KRR melakukan rolling thunder di sekitaran Jakarta Selatan.
Setelah melakukan riding bareng, kurang lebih sekitar 170-an anggota KRR W175 berkumpul di restoran Sadaaap, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
(BACA JUGA: Telusuri 456 Km, Suzuki GSX150 Bandit Eksplorasi Keindahan Sulawesi Utara)
Di sini anggota KRR saling bersilaturahmi dan mengikuti jalannya acara yang sudah dikemas dengan baik.
Bagi yang senang modifikasi, ada stan cat semprot Diton yang bisa memberikan servis secara gratis khusus bagi anggota KRR.
Selain itu juga ada beberapa games menarik dan aksi stunt rider yang melakukan freestyle dari Indonesia Stuntride Association.
(BACA JUGA: Super Kece, PPMKI Rayakan Ulang Tahun Ke-39 di Bali)
“KRR W175 menjunjung tinggi rasa solidaritas antaranggota dalam komunitas, dengan kopdargab ini diharapkan anggota bisa saling mengenal,” imbuh Budiyanto.
“Ke depannya kami harap bisa melakukan kopdargab secara rutin dan segera mendeklarasikan chapter baru yang segera berdiri. Juga akan ada beberapa kegiatan sosial dari kami menuju ke hari anniversary di tahun depan,” tambahnya.