Jangan Sampai Ketinggalan, Customaxi Yamaha 2018 Banjir Hadiah

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 24 Oktober 2018 | 13:13 WIB

Customaxi Yamaha (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Sesaat lagi kontes modifikasi online terbesar di Indonesia bertajuk Customaxi Yamaha 2018 siap digelar.

Segudang hadiah menanti untuk para juara yang berani untuk bikin beda MAXI Yamaha (NMAX, Aerox 155, XMAX dan Lexi) jadi lebih keren.

Dari 40 MAXI Yamaha yang terpilih pada setiap regional pada semi final akan dipilih 4 finalis dari masing-masing kategori dan kelas serta mendapatkan hadiah.

Indra Kurniawan
Customaxi Yamaha
Untuk kelas Daily Use Modi(XMAX, NMAX, AEROX) masing-masing Rp. 2.000.000 + sertifikat, untuk kelas Master (XMAX, NMAX, AEROX) masing-masing hadiah Rp. 3.000.000 + sertifikat dan kelas Rising Star (Lexi) hadiah Rp. 3.000.000 + sertifikat.

Bukan hanya 4 juara tadi saja yang mendapat hadiah tapi ada juara special award di setiap region Rp. 1.000.000 setiap MAXI Yamaha yang meraih Best Touring Look, Best Racing Look, Best Elegant Look, Best Decal, Best Body Painting.

Masih ada lagi nih untuk 10 elimination lucky voters akan mendapatkan voucher bensin senilai Rp. 300.000.

Indra Kurniawan
Customaxi Yamaha
Untuk MAXI Yamaha dan para finalis regional juga akan diberangkatkan ke tahap Big Bang Customaxi yang sepenuhnya ditanggung oleh PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Juaranya pada Big Bang Customaxi Yamaha dari kelas XMAX akan mendapatkan 1 unit NMAX + Trophy, kelas NMAX dapat hadiah 1 unit AEROX + Trophy, kelas AEROX dapat hadiah 1 unit LEXI 125 + Trophy dan kelas LEXI dapat hadiah 1 unit LEXI + Trophy.

Akan dipilih juga KING OF MAXI YAMAHA MODIFICATION yang akan mendapatkan 1 unit XMAX + Trophy.

Saat Big Bang Customaxi juga akan dipilih special award yang masing-masing akan mendapatkan Rp. 3.000.000 + Trophy

Sama seperti semi final regional pada Big Bang Customaxi ada hadiah untuk 10 final lucky voters yang akan mendapatkan voucher bensin senilai Rp. 500.000

Banyak banget kan hadiah yang bisa dibawa pulang dari Customaxi Yamaha, jadi jangan sampe enggak ikutan yah.