Mesin Kecil Ban Gambot, Cocok Nih Buat Inspirasi Thunder 125 cc

Adi Wira Bhre Anggono - Kamis, 16 Agustus 2018 | 15:26 WIB

Suzuki Van Van 125 custom scrambler dari Toma Customs (Adi Wira Bhre Anggono - )

Konsepnya, si pemilik ingin motor bermesin kecil tapi mudah dikendarai dan memiliki karakter yang kuat.

Atas hal tersebut kemudian kru Toma Customs membongkar semua komponen-komponen bodi bawaan pabrik.

(Baca juga: Modifikasi Ninja 250 Jadi Cafe Racer, Enggak Sentuh Bagian Kaki-kaki Sama Sekali)

Toma Customs/via Bikebrewers.com
Suzuki Van Van 125 custom scrambler dari Toma Customs

Diikuti dengen pembersihan serta pembuatan ulang rangka belakang.

Kini si Van Van mendapatkan jok baru yang lebih kecil dan dilapis dengan Alcantara.

Kemudian juga ada sepatbor custom yang dibuat minimalis untuk memberikan kesan kaki-kaki lebih kekar.

Toma Customs/via Bikebrewers.com
Suzuki Van Van 125 custom scrambler dari Toma Customs

Tampangnya dibuat makin garang dengan knalpot custom yang jelas lebih sederhana dibanding bawaan asli.

(Baca juga: ‘Chopperlia Indah’, Chopper Nyentrik Sebagai Penyampai Kritik)

Sedangkan disekitaran kokpit ada penggantian setang menjadi lebih rendah serta pemasangan lampu depan bergaya klasik.