Video Viral Konvoi Toyota Fortuner Bikin Macet dan Ganggu Pemotor, Netizen Geram

Vincensia Enggar Larasati - Senin, 13 Agustus 2018 | 19:00 WIB

Konvoi komunitas Toyota Fortuner bikin macet (Vincensia Enggar Larasati - )

GridOto.com - Sudah sepatutnya untuk berkendara secara tertib dan saling menghormati antarpengguna jalan.

Apalagi kalau berkendara secara konvoi yang sering kali mendapat kawalan polisi dengan maksud agar berjalan lancar.

Tetapi justru menimbulkan kemacetan dan kerugian untuk pengguna jalan lainnya.

(BACA JUGA: Blak-blakan M. Fadli: Pembalap yang Menabrak Saya Tidak Berani Balapan Lagi )

Seperti dilihat GridOto.com dari akun Instagram @roda2blog, rombongan konvoi Toyota Fortuner yang tergabung dalam club ID42NER.

Rombongan Fortuner yang dikawal polisi seenaknya melawan arus dan nyaris mencelakai beberapa pemotor.

Pemotor harus minggir ke sisi jalan untuk mempersilakan rombongan mobil tersebut lewat.

Akibatnya, kemacetan enggak terhindarkan dan merugikan orang lain.

(BACA JUGA: Jorge Lorenzo Jelaskan Alasan Pakai Ban Soft yang Membuatnya Menang MotoGP Austria)

Konvoi sendiri berlangsung pada Sabtu (11/8/2018) di jalur Ciwandan hingga kawasan Wisata Anyer, Banten.

Pemotor yang enggak berdaya hanya bisa mengumpat rombongan konvoi tersebut.