Sirkuit Paul Ricard Bikin Kepala Lewis Hamilton Pusing, Kok Bisa?

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 23 Juni 2018 | 14:07 WIB

Lewis Hamilton (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Sirkuit Paul Ricard yang menggelar F1 Prancis akhir pekan ini (22-24 Juni 2018) memang berbeda dengan yang lain.

Di luar aspal, ada banyak garis berwarna biru dan merah di pinggir sirkuit Paul Ricard.

Garis itu gunanya untuk menandai jenis aspal yang digunakan.

Pembalap Mercedes, sekaligus juara dunia F1 2017, Lewis Hamilton mengaku tertantang dengan dengan trek ini.

(BACA JUGA: Ditawar Tim F1 McLaren Rp 280 Miliar, Apa Komentar Daniel Ricciardo?)

Tapi, Lewis Hamilton mengaku bahwa dirinya sebenarnya bingung.

Garis-garis yang begitu banyak bikin kepalanya pusing.

"Aku kangen rumput, tapi di sini tak ada rumput, yang ada garis berwarna-warni," kata Hamilton, dikutip GridOto dari Crash.

Twitter/F1
Sirkuit Paul Ricard

"Itu bikin susah tahu di mana posisi kita, itu bagian yang tak kusuka," sambung juara dunia empat kali ini.