Desainer VW Main Motor Custom, Boleh Juga Seleranya…

Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 4 Juni 2018 | 12:30 WIB

Ducati Monster 900 custom flat track dari Earle Motrs (Adi Wira Bhre Anggono - )

Baru kemudian prototype tadi di-scan 3 Dimensi yang kemudian dibawa ke mesin cetak untuk membuatan cetakan bodi.

(Baca juga: Unik, Begini Gaya Spesialis Ducati Untuk Dandani Yamaha SR250)

Earle Motors/via Bikeexif.com
Ducati Monster 900 custom flat track dari Earle Motrs

Bodi monocoque yang dibuat oleh Earle ini memang seakan menampilkan sisi modern dari motor flat track yang selama ini kita lihat.

Walaupun sebetulnya mengambil inspirasi dari motor lansiran Montesa Cota di era 1970-an.

Desain ini lengkap dengan tangki bergaya datar serta sebuah pelat nomor start di bagian belakang.

Earle Motors/via Bikeexif.com
Ducati Monster 900 custom flat track dari Earle Motrs

Termasuk juga untuk kedok pelat nomor start di bagian depan, serta sebuah cover untuk garpu depan up-side-down.

Tampilan juga makin ringkas dengan pembuatan knalpot stainless steel yang dibuat ngumpet di bodi belakang.

Tak lupa kelir dengan grafis stripping yang memangang dari depan hingga belakang khas flat tracker ikut disematkan.

(Baca juga: Begini Jadinya Ketika Spesialis Ducati Dandani Harley-Davidson)

Earle Motors/via Bikeexif.com
Ducati Monster 900 custom flat track dari Earle Motrs

Selain itu agar bobot makin ringan, Earle juga mencetak sendiri pelek 19 inci dari blok alumunium.