Miris! Ratusan Vespa NPX Hingga Moge Selundupan Dihancurkan Buldozer di Filipina

Agilvi Oktora Nurradifan - Kamis, 31 Mei 2018 | 16:59 WIB

Ratusan sepeda motor dan beberapa mobil selundupan di FIlipina dihancurkan buldozer (Agilvi Oktora Nurradifan - )

GridOto.com - Presiden Filipina, Rodrigo Duterte kembali menyaksikan penghancuran kendaraan mewah hasil selundupan.

Biro Bea Cukai tak segan menghancurkan lebih dari seratus sepeda motor dan mobil hasil selundupan senilai 37,41 juta peso atau sekitar Rp 10 miliar di Manila, Filipina, Rabu (30/5).

Dilansir dari Manila Bulletin, 122 kendaraan selundupan tersebut dihancurkan di pekarangan Bea Cukai yang disaksikan langsung Presiden Duterte dan beberapa pejabat pemerintahan.

Memang pemerintah Filipina sedang gencarnya mencegah penyelundupan kendaraan mewah.

(BACA JUGA: Sadis! 4 Ban Honda Jazz Raib Digondol Maling, Kaca Dipecah Incar Head Unit Juga)

Kendaraan yang hancur termasuk 112 Vespa NPX, sepeda motor BMW, Harley Davidson, dua unit Triumph, Mitsubishi Pajero, dua unit Land Rover, dan Volvo.

Dalam video unggahan akun YouTube RTVMalacanang, memperlihatkan detik-detik kendaraan mewah digilas buldozer.

Semua motor selundupan tersebut di parkirkan dengan rapih sebelum digilas.

Selain penghancuran di pekarangan Bea Cukai, ada dua kendaraan Ford Ecoline tahun 2002 dan Ford Ecoline E350.

(BACA JUGA: Ditiru Honda Berkali-kali, Yamaha: Kami Tidak Menyesal Jadi Pionir)

Kedua mobil tersebut dihancurkan di Pelabuhan Cebu pada hari yang sama.

Simak saja langsung videonya di bawah ini, dijamin bikin miris.