First Drive Toyota C-HR. Ini Alasan Kenapa Bisa Fun to Drive

Trybowo Laksono - Kamis, 3 Mei 2018 | 14:01 WIB

Toyota C-HR punya handling menyenangkan (Trybowo Laksono - )

GridOto.com – Pada pengetesan awal kami di jalan, terkuak bahwa Toyota C-HR punya potensi soal keasyikan berkendaranya.

Dibekali mesin 1.798 cc 4 silinder VVT-i, Toyota C-HR melecut hingga 141 dk dan torsi 174 Nm yang disalurkan via transmisi CVT ke roda depan (FWD).

(BACA JUGA: Harga Toyota C-HR Mahal? SPK-nya Lancar-lancar Aja Tuh)

Soal tenaga besar mestinya tidak spesial karena kapasitas mesinnya memang besar, tapi yang menarik adalah grafik tenaga (powerband) yang sudah bergeliat sejak putaran rendah-menengah.

Sehingga memberi akselerasi responsif tanpa mesin harus meraung di putaran tinggi.

Rianto Prasetyo
Toyota C-HR menggunakan sasis TNGA