Seken Keren: Nissan X-Trail T31 Nyaman Dikendarai, Kelemahannya Ada di Bagian Ini

Rizky Septian - Minggu, 18 Maret 2018 | 12:10 WIB

Nissan X-Trail T31 varian ST (Rizky Septian - )

(BACA JUGA: Motor Lawas Bakal Diproduksi Kembali? Yamaha Indonesia Kepentok Mesin 2-Tak)

Penggantian bushing member, menurut Joko tidak perlu beserta besi penampangnya.

"Bushing member itu ada 4 titik di besi penampang. Nah, itu tidak perlu diganti dengan besinya. Cukup bushing-nya saja," katanya.

Di bengkelnya, Joko menyediakan produk aftermarket untuk bushing member.

Sebab, jika diganti dengan yang orisinal harus beserta besi penampangnya.

(BACA JUGA: Mentok 'Cuma' di 299 Km/jam, Motor Masih Bisa Nyalip, Kecepatan Melebihi Angka Spidometer?)

"Kalau dengan besinya dan itu orisinal, harganya bisa sampai Rp 4 jutaan," ujar Joko

"Tapi kalau bushing-nya saja yang aftermarket, satu buah Rp 300 ribuan," lanjutnya.

Untuk kualitas, Anda tidak perlu khawatir karena Jasmin Motor telah melakukan trial untuk produk aftermarket-nya.

Selain itu, ada garansi penuh bagi bushing member yang dibeli.

(BACA JUGA: Adu Kencang Fortuner Vs Pajero Sport, Hasilnya Diprotes)

"Produk aftermarket kami telah di-trial, bagus atau tidak. Kalau bagus, kami pasang," jelas Joko.

"Garansi penuh juga kami berikan, yakni selama 3-6 bulan. Kalau rusaknya di part tersebut, kami ganti tanpa biaya sama sekali," pungkasnya.